Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Esa Unggul (UEU) baru saja menyelesaikan visitasi asesmen lapangan oleh Lembaga Akreditasi Mandiri Kependidikan (LAM-DIK) dengan dua asesor yang ditugaskan yakni Dr. Ngadiso, M.Pd., (Universitas Sebelas Maret, Surakarta-Solo) dan Prof. Soni Mirizon, M.A., Ed.D., (Universitas Sriwijaya, Palembang) selama dua hari, yang berlangsung pada 5-6 Juli 2024. Kegiatan ini merupakan bagian dari proses akreditasi yang sangat krusial untuk memastikan peningkatan mutu pendidikan di universitas.
Rektor UEU, Dr. Ir. Arief Kusuma A.P., ST., MBA., IPU, ASEAN Eng., mengungkapkan bahwa visitasi ini sangat penting dalam upaya peningkatan mutu universitas. “Visitasi ini tentu sangat penting untuk meningkatkan mutu universitas. Kami berharap hasil yang diperoleh dari visitasi ini dapat memberikan dampak positif bagi perkembangan Universitas Esa Unggul,” ujarnya.
Dekan FKIP, Dr. Harlinda Syofyan, M.Pd., menambahkan bahwa visitasi ini memberikan dampak yang luar biasa untuk perkembangan dan perbaikan FKIP ke depannya. “Visitasi ini sangat luar biasa untuk perkembangan dan perbaikan FKIP ke depannya. Saran-saran yang diberikan oleh asesor sangat penting untuk kami,” kata Dr. Harlinda.
Ketua Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris, Imam Santosa, M.Pd., juga menyampaikan harapannya terkait hasil visitasi tersebut. “Kami berharap visitasi ini mendapat hasil yang terbaik sesuai apa yang sudah kami siapkan. Terima kasih kepada tim akreditasi yang telah bekerja keras mempersiapkan segala sesuatunya,” ungkapnya.
Kegiatan visitasi ini melibatkan berbagai pihak, termasuk dosen, mahasiswa, serta tenaga kependidikan, yang secara aktif berpartisipasi dalam rangkaian kegiatan asesmen. Dengan semangat kerjasama dan komitmen yang kuat, UEU optimis bahwa hasil visitasi ini akan memberikan dampak positif bagi kualitas pendidikan di universitas. Visitasi asesmen lapangan ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan UEU untuk memastikan bahwa standar pendidikan yang diterapkan selalu sesuai dengan perkembangan dan tuntutan zaman, sehingga dapat menghasilkan lulusan yang kompeten dan siap bersaing di dunia kerja.