Rapat Awal Semester Genap Tahun Akademik 2024/2025 FKIP Universitas Esa Unggul Memfokuskan pada Peningkatan Kinerja Dosen dan Kepatuhan Aturan
Jakarta, Indonesia - Rapat awal semester genap tahun akademik 2024/2025 yang diadakan di Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Esa Unggul, berbagai arahan strategis disampaikan oleh para pemimpin fakultas untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan penelitian. Dekan FKIP, Dr. Harlinda Syofyan, M.Pd., menekankan pentingnya kepatuhan terhadap aturan yang telah ditetapkan oleh universitas. Beliau mengingatkan seluruh dosen untuk mematuhi regulasi yang ada guna menciptakan lingkungan akademik yang kondusif dan profesional. Wakil Dekan FKIP, Ainur Rosyid, M.A, menghimbau dosen untuk meningkatkan kinerja mereka, terutama dalam pelayanan kepada mahasiswa. "Kita harus terus meningkatkan kualitas interaksi kita dengan mahasiswa, memastikan bahwa mereka mendapatkan dukungan penuh [...]