Serunya Pelatihan Multimedia Pembelajaran Daring PGSD Universitas Esa Unggul
Acara Esa Unggul Esaunggul.ac.id, Hampir mendekati 1,5 tahun lamanya pandemic Covid-19 melanda dunia. Berbagai kegiatan di berbagai bidang mendadak harus beradaptasi dengan kondisi New Normal. Hal ini juga tidak terlepas dalam penyelenggaraan di bidang Pendidikan yang harus tetap berjalan. Pendidikan intinya tidak boleh berhenti. Pembelajaran daring merupakan solusi yang diusung pemerintah, baik dilakukan ditingkat sekolah dasar, menengah, sampai perguruan tinggi. Untuk membahas hal tersebut Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Esa Unggul menggelar Pelatihan Multimedia dalam Pembelajaran Daring, bersama SDN Jelambar Baru 01 Pagi, Rabu, 28 Juli 2021. Dr. Harlinda Syofyan, S.Si., M.Pd sebagai ketua tim dalam kegiatan [...]