Esaunggul.ac.id, Dosen PGSD, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Universitas Esa Unggul melakukan sosialisasi program Pengabdian kepada Masyarakat bagi Sekolah Mitra SDN Duri Kepa 03 untuk pemberdayaan kemampuan merancang desain instruksional pada 8 Juli 2022.
Dalam sambutannya, kepala sekolah SDN Duri Kepa 03. Nurmaidah Manurung, S.Pd menyampaikan bahwa sangat menyambut gembira kegiatan yang dilakukan PGSD karena kemampuan merancang desain instruksional memang menjadi kebutuhan para guru, terutama menghadapi karakteristik anak yang sangat unik.
“Saya sangat berterima kasih atas antusiasme para guru dan juga kepala sekolah dan wakil kepala sekolah, Bapak Herman yang telah memfasitasi sarana prasarana yang dibutuhkan.” ucap Ketua PKM, Dr. Ratnawati Susanto, S.Pd.,M.M.,M.Pd.
Kemampuan desain instruksional memang menjadi sebuah kebutuhan mengingat guru adalah desainer pembelajaran yang memiliki peran dan fungsi untuk menyediakan pengalaman belajar yang mampu mengoptimalkan potensi peserta didik menjadi kompetensi.
Kegiatan PKM ini dilakukan dengan sosialisasi, pelatihan, coaching, evaluasi diri, reflektif, eksplorasi, praktek dan pre – post tes, simulasi, berbagi pengetahuan dan pengalaman (Sharing knowledge and esperiences).
Serta ada beberapa tahapan yang terdiri dari: (1) Tahap 1 merupakan tahap pra pengkondisian yang digunakan untuk melakukan pengukuran terhadap kemampuan merancang desain pembelajaran. (2) Tahap 2 sosialisasi dilakukan dengan metode tutorial dan sharing. (3) Tahap 3 berupa peningkatan dan pemberdayaan kompetensi, (4) Tahap 4 kegiatan pengukuran dan evaluasi.
Kunjungi juga: Universitas Esa Unggul, Kampus Tangerang. Universitas Esa Unggul, Kampus Bekasi